Petarung hebat itu bukan hanya berupaya mengalahkan musuhnya, tapi hal yang paling dijaga adalah menjaga emosinya, karena kekuatan diri, mental dan strategi akan tetap jernih jika emosi tetap terjaga.
(Gus Hasan; 24.03.15)
Terus berupaya, sekalipun seribu musuh menghadang, karena kenikmatan hasilnya jauh lebih nikmat, segar, melebih saat kerongkongan bertemu air dingin (Gus hasan; 21:00/1.03.15)
Keinginan itu harus terus di capai dengan kesungguhan, upaya keras (kompetensi) dan kerelaan berkorban, dengannya kita bisa mendekat untuk mencapainya, tapi jika sebaliknya dia akan menguap seperti uap, menguap diudara. (26.02.15)
Menjaga hati dan fikiran tetap jernih akan bisa memastikan semua hal menjadi terang benderang, sekalipun diliputi masalah yang sangat pelik, karena masalah itu bukan pada besar dan kecilnya, mudah dan peliknya tapi tergantung pada kejernihan hati dan fikiran kita. - Jagalah hatimu....22:00; 19/02/15
Menjaga kualitas tindakan (amal) adalah salah satu sikap paling cerdas yag harus dibangun bagi orang-orang yang berakal, karena kualitas itu adalah hasil dari fikiran mendalam dan kejernihan hati nurani. 20:30; 19/02/15.
Hidup adalah pilihan, maka menjalani kehidupan dengan memilih bahagia, sejahtera, sehat dan sukses adalah saya, anda, dan kita. itu artinya kita harus menjalaninya dengan - Beriman, - Sungguh-sungguh dalam usaha, - disiplin, - dan penuh determinasi, ujungnya harus dengan DO'A. Gus Hasan 2015
Tidak ada komentar:
Posting Komentar